Giat Ops

Apel Jam Pimpinan Polres Magelang Kota

Magelang Selatan, Kota Magelang – “ Pertama tama dan paling utama marilah kita senantiasa selalu memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT sehingga pagi hari ini kita dalam keadaan sehat bisa  melaksanakan apel pagi pada ja pimpinan, bagi yang sakit kita doakan agar segera sembuh…aminnn” Doa Kapolres Magelang Kota AKBP kristanto YD SIK Msi membuka apel jam pimpinan yang di ikuti seluruh jajaran Polsek di halaman Mako Polres, Kamis (12/04/2018)

Dalam amanat singkat, AKBP Kris yang baru menunaikan ibadah umrah mengucapkan terima kasih atas semua kinerja anggorta yang sudah baik, serta mengingatkan akan semua lini kerja dalam menghadapi pesta demokrasi Pilkada Serentak 2018, jangan sampai  ada pihak mengatasnamakan agama hingga muncul sebuah eklusifme dengan mudah. Tangkal berita – berita bohong Hoax jangan sampai menjadi sebuah opini public maka, mari kita tingkatkan patroli siber sebagai tugas dalam penegakkan Hukum Terpadu (Gakkumdu) tegas Kapolres.

Dalam apel jam pimpinan pagi hari ini, Kapolsek Magelang Selatan Kompol Setyo SH MH yang memimpin langsung personel Polsek mengikuti apel yang di  gelar secara berkelanjutan satu minggu sekali di Polres menjelaskan, bahwa apel ini adalah sebagai jalijan silaturahmi antar anggota, di setiap unsur di jajaran Polres dan Polsek terang Kompol Setyo.

Kompol Setyo juga menambahkan bahwa apel seminggu sekali, personel Polsek Magelang Selatan yang sedang tidak bertugas wajib mengikuti, karena dalam apel ini di jadikan sebagai wadah silaturahmi, berbagi informasi dan berkordinasi serta pemantapan prencanaan dalam tugas-tugas selanjutnya, sekaligus  evaluasi umum kinerja dalam menjaga harkamtibmas, melayani m,elindung dan mengayomi masyarakaty. (konde)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!