Giat Ops

Hari Bhayangkara Ke-77, Para Seniman dan Budayawan Nasional Berkolaborasi Melukis Saat Rekor MURI Tarian Sluku-Sluku Bathok Polres Magelang Kota

Kota Magelang – beginilah momen ketika para Seniman dan Budayawan Nasional Berkolaborasi Melukis Saat Rekor MURI Tarian Sluku-Sluku Bathok dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023 Polres Magelang Kota, Minggu (2/7/2023) pagi.

Bertempat di Aloon-aloon Kota magelang setelah pelaksanaan pencatatan Rekor MURI Tarian Sluku-Sluku Bathok dengan jumlah peserta terbanyak untuk dicatat dalam Rekor Muri yang diprakarasai oleh Kapolres AKBP Yolanda E. Sebayang, S.I.K., M.M. dan jajarannya para maestro seperti Mustofa Bisri (Gus Mus), Nasirun, , Sujiwo Tejo berkolaborasi melukis yang dipersembahkan untuk Polres Magelang kota.

Budayawan dan seniman Nasional lainnya juga ikut melukis seperti Inayah Wulandari Wahid (putri bungsu presiden Abdurrahman Wahid), Pupuk Daru Purnomo, Soewarno Wisetrotomo, Bambang Herras, Ampun Sutrisno, Putu Sutawijaya, Samuel Indratma, Agus Noer, Budi Ubrux, Iwan Yusuf, Astuti.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!